Dunia maya, sisi negatif dan postif. Apakah benar Facebook menyebabkan pasangan yang sudah menikah bisa bercerai?
Facebook menyebabkan perceraian, tentunya tidak. Hanya manusianya saja yang melakukan. Sementara fungsi Facebook tetap positif, dimana pengunanya juga memiliki niat positif untuk menjalin pertemanan dengan banyak orang. Nyatanya banyak orang mengunakan Facebook untuk mengoda orang lain dan berbuat curang dengan pasangannya.
Tetapi Facebook memang nyata membuat pasangan yang sudah menikah bercerai. Belum diketahui juga apakah Facebook juga menjadi penyebab perpecahan antara mereka yang sedang berpacaran.
Berita dari Telegraph , Facebook ternyata membawa masalah bagi perkawinan seseorang. Dari niat mencari teman lalu berakhir dengan CLBK (cinta lama bersemi kembali). Bahkan situs Facebook dijadikan bukti untuk dasar seseorang untuk menceraikan pasangannya.
Dari sebuah kantor pengacara mengatakan, 5 dari petisi yang diproses dikutip dari situs Facebook sebagai bukti. Contoh saja, seorang wanita berumur 35 tahun menemukan bahwa suaminya menceraikan dirinya di Facebook.
Tahun lalu seorang wanita 28 tahun bercerai, karena menemukan suaminya melakukan hubungan di dunia maya dengan orang yang tidak pernah ditemuinya. Urusannya pasti manusiawi. Dari data para pengacara, Facebook memang menggoda seseorang, dan dalam tanda petik untuk menggoda orang lain.
Umumnya perselingkuhan disebabkan dari pengaruh alkohol, pesta di kantor, rok mini, pria yang berjanji dengan omong kosong dan sebab lainnya. Godaan dari Facebook sepertinya harus masuk pada daftar penyebab perpisahaan seseorang.
Sekarang bukti dari 5 berbanding 1 yaitu Facebook dijadikan bukti penyebab perpisahan pasangan.
0 komentar:
Posting Komentar